Gaya Hidup

Mengapa Semut Berhenti Saat Berpapasan Dengan Semut Lain?

ENERGIBANGSA.ID – Saat menjumpai segerombolan semut di sudut rumah atau lantai, pernah kamu memperhatikan gerak-gerik mereka saat berjalan?

Uniknya, saat bertemu semut lain yang bergerak berlawanan arah, semut satu akan berhenti sejenak seperti sedang menyapa teman semutnya lainnya.

Lantas, apakah memang semut satu dengan lainnya saat berpapasan saling menyapa?

Atau mereka memiliki kemampuan navigasi dan pengelihatan yang buruk?

Yuk, kita cari tahu penjelasannya di bawah ini!

1. Hewan Berkelompok

Tak hanya manusia, ternyata semut juga merupakan hewan dengan jiwa sosial yang tinggi, selalu hidup berkelompok, loh!

Perilaku ini dinamai dengan anthood atau rasa persaudaraan sesama semut. 

Hewan semut terbiasa berkembangbiak dan menghabiskan seluruh hidupnya dengan semut lain dalam satu sarang. 

Uniknya lagi, semut sama sekali tidak melambatkan jalannya meski kepadatan jalan mencapai 80 persen. 

Itu karena semut berbagi tujuan yang sama, yakni keselamatan koloni mereka.

Sehingga mereka pun bertindak secara kooperatif untuk mengoptimalisasikan hasil makanan.

Selain itu, dalam satu koloni atau kelompok semut tersebut memiliki bau yang sama yang dapat dikenali anggota semut lainnya.

Itu mengapa semut dapat berbaris rapi mengikuti alur semut di depannya saat berjalan. Wow!

Sumber : BBC Focus

2. Mendeteksi Bahaya

Tahukah kamu, di setiap satu sarang semut saja ternyata bisa menampung ribuan semut!

Lebih mengejutkan lagi, sebenarnya semut tidak bisa melihat.

Untuk menghindari bahaya dari semut lain di luar kelompopknya, maka sesama semut melakukan sentuhan dan saling mengendus bau sesamanya saat berpapasan.

Jadi kekurangan semut tidak lantas membuatnya kesulitan untuk bertahan hidup. Semut sangat mengandalkan indera penciuman saat ingin mengenali temannya. Luar biasa, ya! 

3. Berbagi Makanan

Ketika semut pergi mencari makan, mereka mungkin akan bertemu dengan kelompoknya.

Mereka mungkin akan meminta semut lain untuk menyisihkan makanan yang sudah diambil. 

Perilaku ini disebut dengan trophyllaxis

Saat semut lapar, semut akan menusukkan antena di mulutnya ke semut lain. Semut akan berbagi makanan dari mulut ke mulut. 

Itulah alasan mengapa semut berhenti ketika berpapasan dengan semut lain.

Ternyata, hal kecil yang kita tidak pernah pikirkan sebelumnya seperti fenomena semut ini memiliki penjelasan yang sangat menarik, bukan?

Related Articles

Back to top button